Temu Perdana Warga Baru UKM Bulutangkis

Selasa, 16 September 2014


Selasa, 9 September 2014 kemarin menjadi agenda pertama bagi anggota baru UKM Bulutangkis UNY tahun 2014 untuk ikut andil dalam kegiatan latihan bulutangkis. Bertempat di hall bulutangkis FIK UNY, temu perdana antar warga baru dengan pengurus UKM serta atlet Bulutangkis UNY dibuka dengan sambutan pembina UKM, Bapak Tri Hadi Karyono, M. Or. 

UKM bulutangkis setiap tahunnya membuka perekrutan anggota baru bagi mahasiswa yang ingin bergabung untuk melatih minat dan bakat di bidang bulutangkis. Lewat ajang inilah didapat pula bibit-bibit yang unggul yang nantinya akan bisa membawa nama UKM Bulutangkis dan Universitas Negeri Yogyakarta di kancah regionl maupun internasional. Disamping itu, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk mencari regenerasi kepengurusan tahun 2015 dan untuk menyongsong kegiatan Invitasi Bulutangkis tingkat ASEAN yang akan digelar tahun 2015 dengan UNY sebagai tuan rumah dalam event tersebut.
 
Kegiatan temu perdana kemarin dimulai dengan perkenalan dari pengurus dan para atlet serta dari pembina UKM. Selain itu diperkenalkan pula kegiatan dan aktivitas yang ada di kepengurusan. Ketua UKM bulutangkis tahun 2014, Fatih Hammam Noor menyebutkan bahwa lewat penerimaan anggota baru lah akan nampak regenerasi kepengurusan dan sebagai pelanjutan tonggak estafet kejayaan atlet. Kegiatan temu perdana ini adalah sebagai wujud perkenalan sebelum memulai prosesi latihan rutin yang telah diprogramkan oleh pelatih dan pengurus. Namun, pembinaan dan pengakraban antar anggota baru dan warga lama tidak akan berhenti sampai disini saja, karena telah banyak agenda yang menunggu untuk direalisasikan sebagai bentuk untuk mempersatukan hubungan antar anggota, atlet, pembina dan pengurus. Sikrab (siang keakraban) misalnya, yang akan segera dilangsungkan pertengahan oktober mendatang. (Iam)

0 komentar: